Kencong, Jember – menjadi garda terdepan sumber informasi dan ilmu pengetahuan, mahasiswa/i diharapkan mampu untuk memanfaatkan segala sumber informasi perpustakaan. Disinilah peran perpustakaan untuk mengenalkan fungsi utama melalui lomba video pendek dan fotografi perpustakaan.

Lomba video pendek dan fotografi mendapat sambutan hangat dari mahasiswa/i untuk ikut berpartisipasi dalam lomba. Kreativitas para peserta tercermin dari karya-karya yang dikirimkan, dengan berbagai perspektif unik tentang perpustakaan

Dalam kategori video pendek, peserta berkreasi dengan tema orientasi perpustakaan, keseharian dalam perpustakaan, dan urgensi perpustakaan. Sementara itu, dalam kategori fotografi, perpustakaan digambarkan sebagai ruang estetik yang penuh dengan buku-buku dan ruang mendapatkan informasi.

Pengumuman juara lomba video pendek dan fotografi dilaksanakan pada Senin, 21 Oktober 2024 dengan juara berdasarkan kategori video pendek
– Juara 1 Bisma Samugara dan Ilman Fariq Muhyiddin
– Juara 2 Syakinah Hariyanti
– Juara 3 Anggia Magfiroh
juara berdasarkan kategori fotografi
– Juara 1 Ahmad Hasby Robbi
– Juara 2 Abdul Halim Athoillah
– Juara 3 Mohammad Nadanil Islah

Diharapkan dengan adanya promosi melalui perlombaan, karya-karya mereka dapat terus bersinergi dengan perpustakaan sehingga dapat memberikan insight baru bagi pemustaka lain untuk berkunjung dan menikmati fasilitas di perpustakaan