Kencong, Jember – Dalam upaya meningkatkan sinergi dan optimalisasi perpustakaan sebagai bagian dari wajah dunia pendidikan, Perpustakaan UIN KHAS Jember dan Perpustakaan Universitas Al Falah As Sunniyah (UAS) Kencong Jember menandatangani nota kesepahaman (Memorandum of Understanding – MoU).

Penandatanganan MoU ini dilakukan oleh Hafidz, S.Ag., M.Hum., selaku Kepala Perpustakaan UIN KHAS Jember, dan Siti Majidah, S.Hum., M.Pd., Kepala Perpustakaan UAS Kencong Jember. Kolaborasi ini bertujuan untuk memperkuat peran perpustakaan sebagai pusat akademik yang mendukung atmosfer pendidikan di perguruan tinggi.

Acara penandatanganan juga dihadiri oleh Prof. Hefni, Rektor UIN KHAS Jember, yang memberikan pandangan penting tentang peran strategis perpustakaan dalam dunia akademik. “Ketika mengunjungi sebuah perguruan tinggi, yang pertama kali dilihat adalah perpustakaan dan laboratoriumnya. Keduanya merupakan wajah akademik dan atmosfer pendidikan di perguruan tinggi tersebut,” ungkap Prof. Hefni.

Kerja sama ini diharapkan dapat membuka peluang baru untuk pengembangan layanan perpustakaan yang lebih inovatif, memperluas akses sumber daya informasi, serta menciptakan lingkungan belajar yang lebih baik untuk kalangan akademik di kedua institusi.

Kepala Perpustakaan UIN KHAS, Hafidz, menambahkan bahwa sinergi ini merupakan langkah strategis untuk memperkuat jaringan perpustakaan antarperguruan tinggi, terutama dalam mendukung kualitas pendidikan. Sementara itu, Siti Majidah menyampaikan harapannya agar kolaborasi ini dapat memberikan manfaat besar bagi mahasiswa dan dosen di kedua kampus.

Dengan adanya kerja sama ini, Perpustakaan UIN KHAS Jember dan Perpustakaan UAS Kencong Jember semakin memperkokoh perannya sebagai pusat literasi dan riset di wilayah Jember dan sekitarnya.

oleh Ani – Uas Kencong Jember
source: https://uas.ac.id/perpustakaan-uin-khas-jember-dan-uas-kencong-jalin-sinergi-tandatangani-mou-untuk-optimalisasi-perpustakaan/